Kaliorang, 03 September 2025 – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Kaliorang Brigpol Komang Agus melaksanakan giat sambang di Desa Bangun Jaya, Kecamatan Kaliorang.
Kegiatan sambang ini merupakan wujud nyata kedekatan Polri dengan masyarakat, sekaligus upaya untuk memperkuat sinergitas antara aparat kepolisian, pemerintah desa, dan warga dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah desa binaan.
Dalam kunjungannya, Brigpol Komang Agus berkoordinasi dengan perangkat desa dan berdialog langsung dengan masyarakat. Ia menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, di antaranya mengajak warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan, menjauhi penyalahgunaan narkoba, serta menjaga kerukunan dan toleransi antarwarga.
Kegiatan sambang ini kami lakukan untuk terus membangun komunikasi dan kerja sama dengan masyarakat. Dengan adanya sinergi antara warga dan pihak kepolisian, kita dapat menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis,” ujar Brigpol Komang Agus.
Selain itu, ia juga mengingatkan warga agar segera melapor kepada pihak kepolisian apabila mengetahui adanya permasalahan atau tindak kejahatan di lingkungan sekitar, sehingga dapat segera ditangani dengan cepat dan tepat.
Warga Desa Bangun Jaya menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas Polsek Kaliorang tersebut dan mengapresiasi kepedulian Polri yang rutin turun langsung ke lapangan untuk memberikan pembinaan serta rasa aman di tengah masyarakat.
Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan penuh keakraban, mencerminkan sinergi yang solid antara Polsek Kaliorang dan masyarakat Desa Bangun Jaya Kecamatan Kaliorang dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.


