DPRD Kutim Dorong Optimalisasi Event Lomplai 2026

oleh -738 Dilihat
oleh

SANGATTA – Ketua Fraksi Gelora Amanat Perjuangan DPRD Kutai Timur, Faizal Rachman, mendesak pemerintah daerah untuk mengoptimalkan penyelenggaraan Festival Budaya Lomplai 2026 sebagai instrumen pendorong ekonomi lokal. Ia menilai Lomplai memiliki dampak besar yang telah terbukti dari penyelenggaraan tahun tahun sebelumnya.

Faizal menegaskan bahwa Lomplai tidak bisa lagi dipandang sebagai acara seremonial atau sekadar kegiatan seni tradisional. Menurutnya, festival budaya tersebut telah memberikan efek ekonomi yang meluas pada sektor perhotelan, kuliner, dan transportasi lokal.

“Lomplai bukan hanya kegiatan budaya, tetapi mesin penggerak ekonomi. Pengalaman tahun tahun sebelumnya menunjukkan hotel hotel penuh, rumah makan ramai, hingga jasa transportasi lokal meningkat drastis. Ini adalah bukti dampak positif yang nyata bagi warga,” ujarnya, Senin 10 November.

Ia menjelaskan bahwa manfaat Lomplai mencakup dua dimensi utama. Pertama, peningkatan sirkulasi ekonomi dalam jangka pendek yang langsung dirasakan masyarakat. Kedua, memperkuat daya tarik Kutai Timur sebagai destinasi wisata budaya yang mampu menarik perhatian publik luar dalam jangka panjang. Selain itu, Faizal menilai festival tersebut turut memperkuat kebersamaan warga dan menjadi ruang penting untuk menjaga warisan tradisi.

Faizal menyatakan bahwa tanggung jawab mengembangkan Lomplai tidak hanya berada di pundak pemerintah, tetapi juga seluruh lapisan masyarakat. Ia mengapresiasi kesiapan panitia dan dinas terkait, termasuk kesiapan presentasi kegiatan kepada Kemenparekraf.

“Kesiapan ini membuktikan keseriusan Kutai Timur dalam mengembangkan potensi daerah melalui budaya,” tambahnya.

Ia berharap adanya sinergi antara pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat untuk memastikan Lomplai 2026 membawa manfaat besar sekaligus mengharumkan nama Kutai Timur di tingkat nasional. (Adv)

Baca terus artikel kami di GoogleNews

No More Posts Available.

No more pages to load.