Ini Pesan Gubernur Kaltim Untuk Warga Sangkulirang Saat Menutup Bazar UMKM

oleh -645 views
oleh
Ini Pesan Gubernur Kaltim Untuk Warga Sangkulirang Saat Menutup Bazar UMKM

KUTIMPOST.COM, Sangkulirang – Ini Pesan Gubernur Kaltim Untuk Warga Sangkulirang Saat Menutup Bazar UMKM. Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor, secara resmi menutup Bazar Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang digelar di Lapangan Sepak Bola Rajawali Desa Benua Baru Ilir, Kecamatan Sangkulirang, Selasa (22/08/2023) malam.

Pelaksanaan Roadshow Bazar UMKM di Sangkulirang merupakan kegiatan Bazar yang ke-11 di gelar Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim), dalam upaya guna meningkatkan pertumbuhan dan pemerataan serta kemandirian bagi pelaku UMKM.

Kegiatan ini sudah berlangsung di beberapa lokasi di Kutai Timur, salah satunya di Kecamatan Sangkulirang.

Hadir juga dalam penutupan Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman, Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang, Wakil Ketua DPRD Kutim Arfan, Camat Sangkulirang, Forkopimda, Forkopimcam, jajaran pejabat Pemerintah Provinsi Kaltim dan Kabupaten Kutim, serta tokoh masyarakat dan tokoh agama Kecamatan Sangkulirang.

Gubernur Kaltim Isran Noor, mengaku sangat bangga dapat kembali mengunjungi Sangkulirang. Ia mengatakan warganya kompak, bahkan pembangunan di kecamatan ini sudah sangat signifikan.

“Orang Sangkulirang hebat, di Sangkulirang tak ada orang miskin, kalau ada orang miskin berarti dia pemalas, pembayut, pengoler” candanya.

Isran mengungkapkan bahwa Sangkulirang merupakan kecamatan tertua di Kabupaten Kutai. Untuk itu dia merasa bangga karena banyak orang Sangkulirang yang sukses menjadi pemimpin dan pengusaha.

“Pantas Sangkulirang saat ini terdepan di bidang kegiatan pembangunan, anak-anak di Sangkulirang juga sudah banyak yang memiliki pendidikan yang tinggi. Saya berharap semua orang tua harus mempertahankan kemajuan itu dan disyukuri,” harapnya.

Terakhir Isran berpesan kepada seluruh masyarakat Sangkulirang yang hadir pada malam itu untuk selalu menjadi orang yang pandai bersyukur, jangan senang membenci orang lain.

“Harus senang ketika melihat orang lain sukses ataupun hebat. Kalau perlu sujud syukur apabila ada teman sahabat tetangga yang berhasil serta jangan suka berburuk sangka,” pesannya.

Baca terus artikel kami di GoogleNews