Tingkatkan Kualitas SDM, Pemkab Kutim Luncurkan Program Beasiswa Indonesia Emas

oleh -862 views
oleh

Sangatta – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) mengumumkan program beasiswa yang ditujukan bagi siswa-siswi yang berkeinginan melanjutkan pendidikan ke jenjang Strata Satu (S1). Dalam upaya untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Kutai Timur, Pemkab Kutim bekerja sama dengan sejumlah universitas dan perguruan tinggi terkemuka di Indonesia melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) dalam program yang diberi nama Beasiswa Indonesia Emas.

Bupati Kutai Timur, Ardiansyah Sulaiman, menjelaskan bahwa program ini adalah langkah konkret dari pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas SDM di Kutai Timur. Dia juga mengajak seluruh masyarakat yang berminat untuk melanjutkan pendidikan untuk mendaftar pada program Beasiswa Indonesia Emas.

“Masyarakat dapat mendaftar melalui website atau link yang telah disediakan,” ujar Bupati Ardiansyah pada Jumat (24/5/2024).

Ardiansyah juga menjelaskan bahwa selain Beasiswa Indonesia Emas, terdapat beberapa jenis beasiswa lain yang tersedia di Kutai Timur, termasuk Beasiswa Kutai Timur Tuntas dan Beasiswa Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) untuk Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

“Beasiswa RPL untuk Guru PAUD sudah selesai dilaksanakan dengan baik. Karena di Kutai Timur, kebutuhan akan guru untuk anak-anak usia dini sangat penting,” tambahnya.

Dengan langkah-langkah ini, Pemkab Kutai Timur berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam peningkatan kualitas pendidikan dan SDM di daerah tersebut, memperkuat fondasi pembangunan yang berkelanjutan.

Untuk diketahui, universitas dan perguruan tinggi yang digandeng oleh Disdikbud Kutim antara lain, Universitas Gajah Mada (UGM), Universitas Indonesia (UI), Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Padjadjaran (Unpad), Institut Pertanian Bogor (IPB), Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya, dan Universitas Hasanuddin (Unhas). (Adv)

Baca terus artikel kami di GoogleNews

No More Posts Available.

No more pages to load.