Di Peresmian Tempat Pemakaman Umum, Kasmidi Sumbang 1 Hektar

oleh -425 views
oleh

SANGATTA- Wakil Bupati Kutai Timur (Kutim) Kasmidi Bulang mengaku sangat bersyukur, sebab rasa kebersamaan dan kerukunan masyarakat yang tinggal di kabupaten yang memiliki luas wilayah setara Provinsi Jawa Barat plus Banten ini masih terus terjaga dan terawat dengan baik hingga saat ini.

Hal ini bisa di buktikan, salah satunya dengan adanya tempat pemakaman umum (TPU) baru hasil swadaya masyarakat seluas 1 hektare yang terletak di wilayah Sungai Sirap RT 03 di Desa Sangatta Selatan, Kecamatan Sangatta Selatan, yang secara simbolis diresmikan penggunaanya oleh Kasmidi Bulang.

“Alhamdulillah, masyarakat sudah berbuat dan berinisiatif untuk TPU ini sekitar 1 hektare, saya ucapkan terima kasih, dan saya pribadi ikut nambah 1 hektare,” ujarnya Sabtu (18/02/2023).

Kasmidi menambahkan, dengan adanya TPU yang diberi nama Al Falaq ini mampu menjadi alternatif bagi masyarakat, khusunya warga Sangatta Selatan, mengingat lokasi tempat pemakaman yang ada saat ini, terutama di wilayah sangatta sudah mulai terbatas. Selain itu, Dirinya juga meminta kepada pengurus TPU agar menambah luasan TPU agar bisa dimanfaatkan oleh lebih banyak masyarakat.

“Saya juga sudah perintahkan Camat, Kades serta lurah untuk mencari lokasi yang terdekat, nanti usulkan ke kami (Pemerintah), insyaAllah kita akan bantu lewat APBD, sepanjang itu tidak melanggar aturan” imbuhnya.

Sedangkan terkait infrastruktur penunjang terutama akses jalan yang menuju lokasi TPU, dirinya akan segera memerintahkan dinas tekait untuk segera mengakomodir keperluan yang dibutuhkan sehingga memudahkan masyarakat saat di lokasi TPU.

“Hari ini juga sudah bisa di gunakan, tadi saya juga titip ke pengurus, biarpun ini TPU, tapi bagi kita yang muslim arah kiblat itu penting, tolong itu diperhatikan,” pungkasnya.

Sebelumnya ketua Pengurus Masjid Al Falaq Bayu Nur Rahman mengatakan, adanya TPU Al Falaq merupakan hasil musyawarah masyarakat untuk secara sukarela menyisihkan sebagian hartanya untuk di gunakan pembangunan TPU.

“Sejak tahun 2020 lalu, TPU Silva Duta sudah tidak mampu lagi menampung, makanya kami berinisatif dengan warga masyarakat untuk membeli lahan ini, dan alhamdulillah kami ucapkan terima kasih kepada beliau (Kasmidi Bulang) yang turut serta menyumbang,’ ujarnya. (G-S08)

Baca terus artikel kami di GoogleNews