Buka Seleksi CPNS Jalur Umum, Pemkab Kutim Dapat 280 Kuota

oleh -689 views
oleh
Buka Seleksi CPNS Jalur Umum, Pemkab Kutim Dapat 280 Kuota
Foto (Ist)

KUTIMPOST.COM, Sangatta – Buka Seleksi CPNS Jalur Umum, Pemkab Kutim Dapat 280 Kuota. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Timur (Kutim) akan membuka seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024. Sebanyak 280 kuota akan disiapkan dengan berbagai formasi.

Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kutim, Misliansyah membenarkan pembukaan seleksi CPNS di Kutim tahun 2024.

“Kutim telah mendapatkan alokasi sebanyak 280 formasi jalur umum seleksi CPNS,” ucap Misliansyah.

Namun, hingga saat ini pihaknya belum mengungkapkan secara detail formasi dan teknis dalam seleksi CPNS.

Baca Juga :  Fashion Show Batik Wakaroros: Perkuat Warisan Budaya Kutai Timur

Pihaknya akan terus melakukan koordinasi secara sektoral. Untuk memastikan kebutuhan PNS di Kutim.

“Mengenai teknis seleksi CPNS, bahwa masih belum ada informasi lebih lanjut, namun koordinasi terus dilakukan untuk mendapatkan klarifikasi,” tuturnya.

Pemkab Kutim memiliki kebutuhan akan ASN yang cukup besar untuk memenuhi beban kerja di 18 kecamatan, proses analisis dan penggodokan terus dilakukan.

“Jumlah keseluruhan ASN di Kutim masih belum mencapai 13 ribu, dengan komposisi TK2D yang akan diangkat menjadi PPPK sebanyak 4.303 orang, 2.288 orang sebagai PPPK, dan sisanya sekitar 5 ribuan sebagai PNS,” pungkasnya. (Adv. Hf)

Baca terus artikel kami di GoogleNews